Samsung yang dikabarkan sedang mengembangkan penerus dari Galaxy Camera, Galaxy Camera 2, dikabarkan akan segera dirilis pada tanggal 20 Juni mendatang dalam acara Samsung Premiere 2013. Kamera ini dirumorkan akan menjadi kamera mirrorless dengan sistem operasi Android, sehingga ada kemungkinan kamera ini memiliki kemampuaninterchangerable lens. Jika melihat jajaran kamera mirrorless Samsung tanpa adanya sistem operasi, kamera ini menjadi sangat menarik karena dengan adanya sistem operasi Android, kita bisa menginstal berbagai macam aplikasi pegeditan gambar yang dilakukan langsung pada kamera.
Untuk spesifikasi yang bocor dari Galaxy Camera 2 adalah penggunaan sensor dengan resolusi lebih besar, 20.2 Megapiksel. Sedangkan fitur lain, masih belum terungkap. Jika melihat Galaxy Camera yang juga dibekali dengan WiFi dan 3G, kemungkinan besar Galaxy Camera 2 juga akan tersedia dengan koneksi yang cukup lengkap.
Lebih lengkapnya, kita tunggu saja tanggal 20 Juni mendatang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar